Hari ini Jumat, 19 April 2013 siswa kelas 3-A melaksanakan ulangan harian online, ini merupakan ulangan online pertama untuk siswa SDN -1 Sidorejo, melalui ulangan dengan sistem online lebih efektif dan efisien bila dibanding dengan ulangan melalui lembaran kertas.
Untuk dapat mengikuti ulangan online siswa harus terdaftar sebagai member, untuk mendaftar sebagai member sisda dapat mendaftar kepada guru kelas dan dibantu beberapa siswa yang ditunjuk sebagai operator. Setiap siswa akan memperoleh username yang secara automatis diambil dari NIS siswa dan kata sandi atau pasword sebagai kode keamanan masing-masing siswa.
Setelah login menggunakan username dan pasowodr masing-masing, siswa dapat memilih soal sesuai petunjuk dari guru yang bersangkutan, setiap soal memiliki kode kases berbeda, dan guru dapat mengatur berapa kali siswa dapat mengikuti ulangan online, untuk ulangan online siswa kelas 3-A yang hari ini dilaksanakan, siswa hanya boleh mengikuti 1 kali ujian.
Setelah mengerjakan ulangan online, siswa dapat melihat hasil ulangan melalui usernamenya masing-masing, artinya siswa hanya dapat melihat nilainya sendiri, sehingga kerahasiaan hasil pekerjaan dapat terjaga. Sementara guru dapat melihat nilai semua siswa dalam bentuk rekap.
Fasilitas ini tidak hanya bisa digunakan di sekolah saja, akan tetapi di rumah dan ditambah koneksi internet siswa juga dapat mengaksesnya. Diharapkan dengan adanya fasilita ini, orang tua dapat terbantu, karena orang tua siswa juga dapat melihat nilai serta dapat mendampingi siswa belajar online di rumah.